Rabu, 29 Mei 2013

“Lansia Perlu Mendapat Perhatian”


       SERANG- Dinas Sosial Provinsi Banten                                                        bekerja sama dengan Baraya TV menggelar talk                                                       show untuk merayakan Hari Lanjut Usia Nasional                                                (HLUN) tingkat Provinsi Banten 2013 di Studio Baraya TV, Selasa (28/5). Dialog dengan tema 'Lansia Pelopor Jati Diri Bangsa' ini dihadiri oleh berbagai narasumber seperti Anda Suhanda, Kabid Rehabilitasi Dinsos Banten, Sulaeman Mamo selaku Komda Lansia Kota Serang, Fitron Nur Ikhsan (pemerhati sosial), Gatot selaku Sekjen Karang Taruna Banten, Rita dari Relewan Pekerja Masyarakat.
      Anda suhanda menuturkan bahwa menurut UU No 13 Tahun 98 Kesejahteraan Lanjut Usia, lansia adalah orang yang usianya di atas 60 tahun. "Lanjut usia saat ini sesuai data di 2012 mengalami kenaikan sekitar 17.500 lansia yang wajib diperhatikan pemerintah. Dari ini perlu pelayanan kepada lansia seperti keterampilan dan kesehatan. Untuk lansia produktif akan diberikan kesempatan kegiatan berupa ekonomi produktif, dan untuk lansia non-produktif diberikan bahan dasar pangan dan kesehatan," terang Anda.
       Fitorn mengatakan persoalan  mendasar yang perlu mendapat perhatian serius adalah masalah data lanisa. “Untuk 2012 dari data BPS banyak 17,45% terlantar yang perlu diperhatikan seperti kesejahteraan dari keluarga dan lingkungan sekitar,” ujarnya



 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar